Kamis, 26 April 2012

Kalo boleh saya mengumpat!

Baru-baru ini pernah kenal dengan perempuan yang "sok british" dengan penampilan glamour tapi lebih senang dikatakan seorang yang sederhana.(ngaca dulu mbak!).Dan yang bikin takjub mindset-nya sungguh luar biasa "bodoh" dia pernah bikin statement bahwa "ngapain punya banyak ilmu?kalo gag menghasilkan banyak uang?so...kuliah itu gak penting?!?".Kalo boleh saya mengumpat saya akan bilang "JAN*OK" ke perempuan itu,swear!ILMU itu adalah Maha dari segala sesuatu yang dapat menguasai alam semesta ini,memang dalam jangka waktu yang dekat,tidak ada reaksi yang signifikan dari pengaruh adanya ILMU.Namun kalo kamu bisa merasakan sedikit demi sedikit reaksi itu ada,dan akan sangat Luar Biasa dalam jangka waktu yang lama.Kamu ingat Max Planck?Penemu "Mekanika Quantum" butuh berpuluh-puluh tahun membuat suatu hipotesa yang mempunyai arti penting fundamental dalam teori fisika.Dan hebatnya perkembangan penemuan tersebut merupakan penemuan paling penting di abad ke-20 dan mengalahkan teori relativitas Einstein.Nah,betapa Agungnya ILMU itu sehingga,ILMU menurut saya menjadi kata yang sangat "sakral".Rosul pernah bersabda "Barangsiapa yang bekerja tanpa dilandasi dengan ilmu maka pekerjaannya lebih banyak gagalnya daripada pertumbuhannya." So,perdalamlah ilmu-mu sampai ke perut bumi paling "panas"...Don't Give Up sob!kejar ilmu-mu sampai ke planet pluto!!!dan jangan ikuti kata perempuan "sok british" itu,karna sesungguhnya itu hal yang sangat DILARANG!!!

Rabu, 25 April 2012

Berterimakasihlah kepada orang Purwokerto

Kalian semua tau Bank BRI kan?Nah BRI merupakan cikal bakal berdirinya Keuangan Mikro di Indonesia,diawali dengan lahirnya seorang patih BanyuMas yang bernama Raden Bei Aria Wirjaatmadja.Beliau sangat menyadari akan pentingnya Lembaga Keuangan yang dapat memberikan pinjaman ringan untuk menepis jeratan lintah darat.Beliau merupakan keturunan priyayi yang berkecukupan,maka dari itu Patih BanyuMas ini sangat tercengang ketika mendengar seorang guru desa mengadakan sebuah pesta syukuran besar-besaran,bukan pestanya yang beliau herankan.Namun,bagaimana ikhtisar guru desa tersebut mengumpulkan modal untuk pembuatan pesta tersebut.Ternyata uang tersebuat didapatnya dari hasil peminjaman kepada seorang rentener tionghoa dengan bunga yang mencekik leher.Akhirnya timbul pemikiran beliau yang diilhami oleh kegiatannya selama mengelola pinjaman yang bersumber dari kas masjid.Dengan bantuan Asisten Residen Banyumas, E. Sieburgh,kemudian didirikan sebuah Bank dengan nama "De Poerwokertosche Hulp en Spaarbank der Inlandsche Hoofden" atau Bank Bantuan dan Simpanan Milik Kaum Priyayi yang berkebangsaan Indonesia (pribumi),pada 16 desember 1895.Tanggal ini kemudian ditetapkan sebagai hari kelahiran BRI.Pada saat itu Bank ini sering disebut "Bank Priyayi" oleh masyarakat purwokerto karena bank ini membantu para priyayi-priyayi purwokerto "mentas" dari belenggu lintah darat.Sebagai Warga Negara Indonesia yang modern sepatutnya kita berterima kasih kepada orang Purwokerto meski banyak orang menilai katro karena logat BanyuMas-nya tapi pemikiran mereka keren.Dan tidak lupa untuk SAY "NO" TO rentener atau lintah darat,sesungguhnya lintah darat teramat-sangat BER-BA-HA-YA.

Selasa, 24 April 2012

Perempuan yang semakin cantik ketika aku melihatnya

Perempuan itu berjalan dengan syukur,beribadah dengan ikhlas,bertutur kata dengan do'a.Dia selalu nampak sehat meskipun merasa sakit,tetap tesenyum meski perasaan menangis.Tak pernah berkeluh kesah mengenai rintangan yang terjadi didalam hidupnya selalu tegar dan tak pernah lelah berusaha meski kerut di wajahnya mulai nampak tak bersahabat.Perjalanan hidupnya selalu menjadi inspirasi setiap orang yang mengenalnya,amal ibadahnya bagai sungai yang terus mengalir,tutur katanya menjadi "wejangan" yang bermanfaat.Matamu yang mulai sayu tetap indah bila dipandang,dan tajam seperti elang.Belaianmu tetap sehalus sutra meski kerut-kerut t'lah nampak di kulitmu.Doa mu selalu aku dengar setiap harinya,dan akan terasa kuat dari tiap-tiap harinya.Terima Kasih IBU,ketulusanmu tak pernah bisa kubayangkan,kata-kata ini hanyalah bagian kecil ungkapan kebahagianku kepadamu.IBU semakin hari semakin cantik ketika aku melihat paras wajahmu.Tak pernah berpaling rasa sayang ini,meski kelak aku harus pergi bersama seseorang pendamping hidup yang baru.

Minggu, 15 April 2012

Audit Internal Untuk Uji Kesehatan Perusahaan


Ada yang tahu istilah Audit Internal?Menurut  International Standards for the Professional Practice of Internal Auditing (SPPIA) Audit internal adalah suatu kegiatan assurance dan konsultasi (consulting) yang independen dan objektif yang dirancang untuk menambah nilai dan meningkatkan operasi suatu organisasi.Jadi agar Organisasi dapat mencapai tujuannya,sangat diperlukan seorang auditor internal.Dalam mencapai tugasnya auditor internal harus mengidentifikasi informasi yang diandalkan,relevan dan berguna untuk mencapai tujuan.Seperti hal nya seseorang memerlukan dokter untuk check up,dan dari check up tersebut akan terlihat jenis penyakit yang di derita.Jadi,fungsi auditor internal bagi perusahaan sama hal nya fungsi dokter bagi diri kita.Dapat disimpulkan bahwa profesi auditor internal hampir sama dengan dokter kaliiii yaaa dan yg membedakan gaji auditor lebih gede dari dokter...HUAHAHAHA...hayo sapa yang tertarik masuk akuntansi???

Jumat, 13 April 2012

Fenomena "Jumatan Ganteng"

Sempat bingung dan aneh liat status anak-anak di bbm,twitter,fb waktu hari jumat mendekati pukul 12.00 selalu mereka update "Jumatan dulu biar ganteng".Secara harfiyah memang kata-kata itu menyimpulkan bahwa dengan berwudlu wajah kita akan terlihat cerah,begitu juga setelah kita sholat ato pun mengaji.Namun yang perlu di garis bawahi bahwa "Jumatan dulu biar ganteng" ini,terkesan kalo kita nglakuin ibadah biar keliatan ganteng,Kalo disimpulkan orang yang punya pandangan "Jumatan ganteng",mereka menjalani ibadah Sholat Jumat ini karena mereka pengen ganteng???ga ikhlas banget ya berarti???Nah sifat-sifat kayak gitu,gak bakalan lama action nya.Action mereka akan musnah seiring "iming-iming" yang bakal diberikan itu hilang.Dan pada akibatnya ketika hidup mereka jatuh,mereka akan mengganti sesuatu pandangan positif mereka menjadi negatif.Pendidikan mulai sejak dini sangat diperlukan dalam hal ini,ketika anak masih kecil janganlah sebagai ORANG TUA kita meng"iming-imingi" anak dengan sesuatu apabila anak tersebut kita tuntut melakukan action,contoh "Nak kalo kamu puasa full 1 bulan non stop,niscaya Mama bakal ngasih kamu coklat 1 dus" (sumber darimana kalo puasa bakal menghasilkan coklat 1 dus???) AL-QURAN tak menuliskan seperti itu!!!itu contoh dari MAMA YANG BURUK!!!berikan saja mereka bentuk kesadaran diri,Karna apa?Kesadaran diri membentuk sikap anak menjadi lebih dewasa dan ikhlas melakukan sesuatu,dan itu timbul natural.Berikan doktrin-doktrin positif kepada anak akan adanya ilmu "IKHLAS".ROSUL pun mengajarkan kita untuk BERIBADAH SECARA IKHLAS,dan ajaran itu berlaku untuk AGAMA apa saja!!!